Museum Sejarah Jakarta Gelar Batavia Art Festival

Jakarta - Pengelola Museum Sejarah Jakarta akan menyelenggarakan pesta seni Jakarta atau Batavia Art Festival di halaman museum tersebut, 21 Juni mendatang.

Kepala Sub Bagian Tata Usaha Museum Sejarah Jakarta, Irfal Guci di Jakarta, Jumat (29/5) mengatakan, Batavia Art Festival tahun ini akan menampilkan stan pameran serta atraksi musik dan budaya sejumlah museum di Jakarta. "Kegiatan ini bertujuan untuk meramaikan kawasan wisata kota tua di Jakarta sekaligus menghibur masyarakat, termasuk wisatawan asing," kata Irfal Guci.

Dijelaskannya, sejumlah museum yang akan turut berpartisipasi pada Batavia Art Festival 2009 meliputi, Museum Wayang, Museum Tekstil, Museum Senirupa dan Keramik, Museum Bahari, Museum Prasasti, Museum Bank Indonesia, dan Museum Bank Mandiri. Museum lainnya yang turut berpartisipasi yakni, Museum Joang 45, Monumen Nasional, serta Museum Sejarah Jakarta sebagai penyelenggara.

Menurut dia, setiap museum akan menampilkan atraksi seni dan budaya, misalnya Museum Bank Mandiri akan menampilkan komunitas sepeda ontel yang pengendara ya berkostum tempo dulu serta marching band dari studio dua Jakarta.

Demikian juga museum lainnya, kata dia, akan menampilkan atraksi-atraksi seni dan budaya ala Jakarta tempo dulu, seperti barongsai dan tanjidor. Batavia Art Festival ini kata dia adalah kegiatan tahunan Dinas Pariwisata dan Sejarah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang diselenggarakan oleh Museum Sejarah Jakarta. "Kegiatan ini diselenggarakan setiap tahun sejak empat tahun lalu, untuk meramaikan dan mempopulerkan kawasan kota tua di Jakarta," katanya.

Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Kota Tua Candrian Attahiyyat mengatakan, dampak dari penyelenggaraan Batavia Art Festival saat ini sudah terasa. Setiap hari kawasan kota tua selalu dikunjungi wisatawan, baik wisatawan lokal maupun mancanegara. "Kami tidak ada data kongkrit jumlah kunjungan wisatawan, tapi kalau dirata-ratakan sekitar 1.500 hingga 2.000 orang per hari," katanya. (Ant/OL-06)

Sumber: http://www.mediaindonesia.com