Kesenian Indonesia Ramaikan Perayaan Hari Kota Montana, Bulgaria

London - Indonesia meramaikan perayaan hari kota Montana Bulgaria "St. Spirit Day" dengan menampilkan grup tari binaan KBRI, Pesona Mawar Nusantara (PMN), yang terdiri dari para pelajar Bulgaria.

St. Spirit Day setiap tahunnya dirayakan dengan penyelenggaraan festival kebudayaan yang melibatkan tim kesenian tidak hanya dari Bulgaria, tapi juga negara lain, ujar Aditya Timoranto, Sekretaris Tiga Pensosbud KBRI Sofia kepada koresponden Antara London, Rabu.

Dikatakannya tim kesenian Indonesia tampil mempesona para tamu dan undangan dengan menampilkan tiga tarian Indonesia, yaitu Tari Lenggang Nyai, Puspita dan Bajidor Kahot

Selain tim kesenian Indonesia tim lain yang tampil dalam perayaan hari kota Montana adalah tim kesenian dari Bulgaria, Ceko, Irlandia, Lithuania, Portugal, Rusia, Romania, Serbia, Slovakia dan Slovenia.

Perayaan Hari Kota Montana dihadiri Walikota Montana, Zlatko Zhivkov, anggota parlemen Bulgaria dari konstituensi Montana, Borislav Velikov serta wakil dari kota yang memiliki kerjasama sister city dengan Montana serta staff KBRI Sofia.

Menurut Aditya Timoranto, sebagaimana tahun lalu, KBRI merupakan satu-satunya kedutaan besar asing di Sofia yang hadir pada perayaan Hari Kota Montana.

Walikota Montana secara khusus menyampaikan penghargaan atas partisipasi Indonesia melalui KBRI serta kerjasama yang terjalin dengan baik selama ini dengan KBRI.

Selama ini, hubungan antara KBRI Sofia dan Municipality Montana terjalin sejak lama, kelompok tari PMN tampil beberapa kali dalam kegiatan promosi budaya Indonesia di Montana.

KBRI bekerjasama dengan Pemkot Montana pernah mengelar pertunjukan tarian Indonesia "Enchanting Indonesia Night", dengan menampilkan sembilan penari dari Sanggar Tari Kreisna Arsena Media Kreasi Jakarta yang dikirim Depbudpar.

Kota Montana terletak 113 km dari ibu kota Sofia memiliki keunggulan dalam teknologi pengelolaan air, limbah dan sampah.

Kota ini juga terkenal sebagai produsen sepeda gunung, aki mobil dan parachute terjun payung dan sejak Pebruari 2007, Montana memiliki kerjasama kota kembar dengan kota Surakarta (Solo).

Sumber: http://www.antara.co.id